Ular Incar Ayam, Damkar Datang Menyelamatkan

    Ular Incar Ayam, Damkar Datang Menyelamatkan
    Ular Incar Ayam, Damkar Datang Menyelamatkan

    PADANG - Irwan, warga Gang Jambak II, Ampang, merasa terheran-heran. Ayam yang berada di kandangnya tidak tenang. Usut punya usut, ternyata seekor ular phyton berada di dalam kandang ayam miliknya, Rabu (24/8/2022).

    Ular phyton tersebut mengincar ayam di dalam kandang. Irwan pun tak sanggup untuk menangkap ular itu. Seketika, Irwan menelpon petugas Pemadam Kebakaran Kota Padang. 

    Tidak berselang lama, petugas Damkar tiba di lokasi. Petugas mendapati ular tengah berada di loteng kandang ayam. Petugas pun berhati-hati untuk menangkapnya. 

    "Ketika tiba di lokasi, ular berada di loteng kandang ayam, sepertinya sudah bersiap untuk menangkap ayam, " ujar Kepala Bidang Operasional Sarana dan Prasarana Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang, Sutan Hendra, Rabu (24/8/2022). 

    Sebanyak lima petugas Damkar mengevakuasi ular tersebut. Tidak butuh berapa lama, ular dapat ditangani. 

    "Alhamdulillah, hanya beberapa saat, ular dapat kita evakuasi, " sebut Sutan Hendra. 

    Sutan Hendra mengimbau kepada warga, apabila menemukan ular, atau hewan buas lainnya, segera untuk melaporkannya kepada petugas. Petugas akan segera datang untuk mengevakuasi.(**)

    Afrizal

    Afrizal

    Artikel Sebelumnya

    Wako : Keberadaan BKMT Cukup Penting Di...

    Artikel Berikutnya

    Rektor UIN Imam Bonjol Padang Penuhi Undangan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar

    Ikuti Kami